Mengenal Hak Identitas Digital Anak

Authors

Lestari Nurhajati; Yolanda Stellarosa; Dewi Rachmawati; Lamria Raya Fitriyani; Xenia Angelica Wijayanto

Synopsis

Pada era serba digital kini, siapa pun dapat dengan mudah berinteraksi dan membagikan momen-momen keseharian melalui unggahan di dunia maya. Tanpa sadar kita terbiasa ‘menyumbangkan’ identitas diri demi mendaftarkan akun media sosial kita. Bahkan jarang pula kita menyaring apa yang hendak kita tampilkan di dunia maya sekalipun rekam jejak itu nyata adanya.

Hal ini bisa menjadi isu berbahaya bagi anak-anak yang belum masuk usia dewasa. Anak-anak bisa menjadi lalai, karena tidak memahami batasan-batasan dalam penggunaan platform digital. Maka dari itu, pengawasan ketat dari orang tua terhadap aktivitas digital anak menjadi suatu hal yang wajib dilakukan oleh orang dewasa.

Buku ini hadir untuk mengatasi isu atas kecemasan tersebut. Dengan ilustrasi yang interaktif dan narasi yang mudah dipahami oleh anak-anak, buku ini memuat tentang; Apa saja identitas yang dimiliki seorang anak, mengapa identitas diri anak harus menjadi sebuah privasi, sekaligus bagaimana cara menjaga identitas diri anak agar tidak bocor ke dunia digital dan menghindari risiko penyalahgunaan identitas oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab.

Downloads

Published

October 4, 2023

License

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Details about this monograph

Physical Dimensions